Tips Staycation Seru Sebagai Pilihan Berwisata – Liburan dengan cara staycation saat ini merupakan salah satu alternatif liburan yang banyak digemari oleh banyak orang. Dengan staycation ini anda bisa menghabiskan waktu liburan anda bersama dengan orang-orang terdekat. Liburan staycation biasanya tidak menghabiskan biaya yang terlalu banyak sehingga liburan staycation bisa menjadi pilihan anda jika ingin menghabiskan waktu liburan anda dengan seru-seruan bersama orang terdekat.
Untuk menciptakan momen staycation yang seru, berikut ini terdapat beberapa tips staycation seru yang dapat anda ketahui, simak beberapa tips berikut ini.
Buat agenda liburan staycation bareng-bareng
Rencanakan liburan staycation anda bersama teman, sahabat, keluarga atau orang-orang terdekat anda lainnya. Semakin banyak yang ikut maka akan semakin seru liburan staycation anda. Selain itu, anda juga dapat menghemat biaya staycation sehingga akan menjadi lebih murah.
Dengan merencanakan agenda liburan staycation ini agar tidak bentrok waktu anda dengan teman, sahabat, keluarga atau orang terdekat lainnya. Sehingga liburan staycation anda dapat berjalan dengan baik. Selain itu, anda juga dapat menyusun agenda lain untuk mengisi waktu pada saat liburan staycation dengan menciptakan aktivitas seru yang dilakukan selama staycation.
Pilih tempat staycation yang nyaman
Pemilihan tempat staycation juga akan mempengaruhi kenyamanan anda selama liburan staycation ini. Jadi anda perlu memastikan dalam pemilihan tempat staycation ini agar anda dan semua anggota yang ikut liburan staycation anda merasa nyaman. Selain itu, anda juga dapat mempertimbangkan lokasi staycation dengan tempat-tempat wisata dan pilihan transportasi yang tersedia di dekat penginapan anda nantinya.
Manfaatkan beragam fasilitas yang disediakan
Biasanya terdapat banyak fasilitas yang disediakan pada tempat staycation seperti hotel dan villa. Anda bisa memanfaatkan beragam fasilitas yang tersedia tersebut. Berbagai fasilitas tersebut misalnya fasilitas kolam renang, pusat kebugaran, layanan spa, yoga, dan rooftop restaurant. Berbagai fasilitas tersebut dapat anda gunakan untuk melalukan berbagai aktivitas seru bersama teman, sahabat, keluarga serta orang terdekat anda. Sehingga liburan staycation anda menjadi liburan yang seru dan menyenangkan.
Nikmati makanan sekitar
Selama liburan staycation, anda bisa mencoba atau mencicipi makanan yang ada di sekitar tempat staycation anda. Sehingga anda bisa sambil berwisata kuliner dengan menikmati berbagai macam makanan yang ada di sekitar.
Siapkan daftar nonton
Jika anda ingin menghabiskan waktu untuk bersantai di hotel atau villa tempat anda staycation, anda bisa menyiapkan daftar film atau series untuk ditonton bersama-sama. Anda bisa menulis daftar film atau series yang belum sempat ditonton dan jangan lupa untuk menyiapkan cemilan makanan dan minuman yang banyak agar pada saat nonton terasa lebih nyaman.
Buat momen seru dengan main game atau memasak bersama
Aktivitas lain yang bisa dilakukan pada saat liburan staycation agar terasa menyenangkan yaitu dengan membuat momen seru dengan bermain game bersama. Dengan bermain game bersama ini dapat membuat anda bisa menjadi lebih dekat lagi satu sama lain. Selain itu, jika tempat anda staycation terdapat dapur maka anda bisa mengisi waktu staycation dengan memasak bersama-sama.
Liburan staycation anda pasti akan menjadi seru dan menyenangkan jika dilakukan bersama dengan orang-orang terdekat dan akan menjadikan pengalaman liburan baru dan tidak akan terlupakan, bahkan bisa menjadi cara baru untuk mengisi waktu liburan anda.
Jadi, liburan staycation ini bisa menjadi pilihan anda kembali ketika ingin melakukan perjalanan liburan lainnya. Dengan liburan staycation ini bukan hanya sebagai penghilang penat atau berwisata saja, namun anda dapat menikmati momen-momen untuk menjalin kedekatan anda bersama keluarga dan orang terdekat anda lainnya.