Liburan Terbaik di Korea- wikitravel

Liburan Terbaik di Korea Selatan, Dijamin Memuaskan Mata Anda!

Liburan Terbaik di Korea – Destinasi wisata di Korea adalah salah satu tujuan traveling yang paling populer di dunia. Korea menyimpan banyak hal menarik yang bisa di eksplor, mulai dari wisata alam, wisata budaya, hingga sejarah. Buat kamu yang sedang merencanakan liburan ke Negeri Ginseng, Tengok dulu yuk rekomendasi tempat wisata paling populer di Korea berikut ini.

Wisata ala Drama Korea di Nami Island

Paket wisata jepang

Ada satu pulau kecil di dunia yang didedikasikan untuk mengasah kreativitas anak-anak di seluruh dunia. Di seluruh pulau, ada banyak fasilitas yang mendukung anak-anak makin kreatif. ngak cuma anak-anak sih, tapi semua orang yang pengen mengasah kreativitasnya bisa banget datang ke pulau kecil ini.

Bagi kamu yang menyukai serial drama Korea, Nami Island menjadi satu tempat yang paling populer yang digunakan sebagai lokasi syuting salah satunya adalah Winter Sonata. Di Nami Island, Korea Selatan ini menawarkan suasana yang menyejukkkan hati dengan banyaknya pepohonan yang terlihat sangat romantis. Karena memiliki luas yang tak terlalu besar, kamu bisa berkeliling ke Nami Island tanpa menggunakan moda transportasi apapun.

Nami island - wikitravel

Beberapa fakta unik dari Nami Island :

  • Saat musim dingin, seluruh pulau Nami Island akan tertutup salju putih. Berasa ikut masuk ke dalam ke dalam cerita Winter Sonata nggak sih – Nami island selalu berubah wujud tiap musimnya. Kalau saat winter, seluruh permukaan Nami island akan di penuhi salju putih, persis seperti di drama Winter Sonata.
  • Nami island penuh dengan bunga warna-warni di musim seni. Ada banyak hewan lucu yang bikin pulau ini tambah gemes – Saat musim semi, Nami Island akan penuh warna Bunga-bunga warna-warni bermekaran di sana-sini dan memberi atmosfer ceria di seluruh pulau. Hewan-hewan lucu seperti bajing dan bebek beraktivitas bebas di taman dan nggak terganggu dengan aktivitas manusia.
  • Saat musim panas, Nami Island berubah atmosfer. Warns hijau dan coklat dominan di seluruh pulau – Ketika musim panas, Nami Island akan berubah warna menjadi hijau. Nuansanya jadi beda banget dengan musim-musim yang lain.
  • Merah, Kuning dan coklat saat musim gugur – Beda lagi ketika musim gugur. Nami Island akan berwarna kuning, coklat dan merah. Ada banyak daun-daun berguguran yang malah bikin Nami island lebih menarik.
  • Banyak spot seru di Nami Island, Bakalan sibuk foto sana sini demi Feed instagram.
  • Nami Island gampang banget dijangkau dari Seoul. cukup naik kereta ke gapyong dan nyebrang pake ferrv unik ini
Baca Juga :  Makanan Tradisional Yang Hampir Punah Di Jawa

Cara menuju ke Nami Island – Nami Island dianggap sebuah republik sendiri yang bernama Naminara Republik, jadi buat kamu yang ingin berkunjung ke pulau ini harus “apply” visa alias tiket masuk. Sedangkan untuk menuju Nami Island, kamu harus pergi ke Gapyeong Stasiun kemudian dilanjutkan menyeberang ke Nami Island. Untuk menuju gapyeong stasiun ini bisa di capai dengan tiga cara, dengan menggunakan subway, kereta dan shuttle bus.

Petite France, Lokasi Syuting Drama Terkenal Korea

Sehabis jalan – jalan di Nami Island, jangan lupa mampir juuga ke petite France. Enggak perlu jauh-jauh jalan ke Prancis, tempat wisata ini memiliki tema bangunan bergaya prancis yang keren banget untuk foto. Selain itu wisata populer di Korea ini juga merupakan lokasi syuting drama Korea My Love From Another Star. Jadi buat kamu pencinta drama Korea sejati, wajib banget datang ke sini.

Petite France – ini merupakan hasil karya dari Hong Sob Han atau yang lebih dikenal dengan Mr. Han, penggemar berat novel ‘Little Prinse’ dan mengagumi negara prancis. Ia berhasil menggabungkan impianya dalam satu proyek berjudul Pitite France di Korea Selatan.

patite france - wikitravel

Kamu penggemar novel ‘little prince’ atau punya impian ke prancis ? Bagaimana kalau main ke sini dulu. Pesona sama bisa dirasakan di petite france, Korea selatan. Lokasinya tak jauh dari tepi danau chaeongpyeong, yang berfungsi sebagai bendungan dekat tepian gunung. Perkampungan kebudayaan prancis ini di sulap menjadi tempat wisata luar biasa, di Gapyeong County, Provinsi Greonggi, atau satu jam dari Seoul.

Beberapa kilometer dari Pulau Nami, melalui jalanan berliku di sepanjang bendungan terlihat sederetan rumah bercat cerah dan eksotis di lereng bukit. Sebelah kanan jalan di atur berkonsep Mediterania, seolah-olah berada di kawasan pastoral di pengunungan Alpen Peidmont, di belahan Eropa sana.

Perumahan warna-warni yang berjejer di atas bukit ini menarik lebih dari lima ratus ribu pengunjung setiap tahunnya. Acehkini mengunjungi tempat itu,awal maret 2019.

Uniknya tempat ini berada di pedesaan Korea dan berfungsi dengan sangat baik sebagai tempat pelatihan pemuda, ada 16 bangunan bergaya prancis yang menawarkan pengunjung berbagai pengalaman mulai dari makanan, pakaian, kebudayan sampai pernak-pernik indah.

Konsep kawasan ni – merangkum bunga, bintang dan ‘Little Prince’. Bagi penggemar novel pengeran kecil itu pasti tidak asing dengan sang pengarang. Saint Exupury, yang novel nya di terbitkan pertama sekali dalam bahasa prancis dengan judul ‘ Le Petit Prince’.

Baca Juga :  Rugi Kalau Nggak Pergi! Inilah 7 Tempat Terindah di Swiss Yang Wajib Dikunjungi!

Lokasi memorial yang di bangun untuk sang pengarang ini juga dikenal sebagai taman ‘Little Prince’ juga menampilkan gambaran dari buku tersebut kemudian ada geleri yang menampilkan patung dan lukisan dari le coq gaulios, simbol-simbol nasional negara tersebut.

Gyeongbok Palace, Istana Cantuk dari Dinasti Joseon

Buat kamu yang suka sejarah, wajib mengunjungi Gyeongbok Palace. Istana terbesar di Dinasti Joseon ini terletak di sebelah utara kota seoul (Gangbuk). Bangunan istananya yang luas sangat megah dan cantik. Setiap beberapa jam sekali, kamu juga bisa meilihat pertunjukan pembukaan dan penutupan Royal Palace Getes dan upacara pergantian penjaga istana.

Bukan hanya itu, pengunjung juga bisa menjelajahi dan berfoto di Gyeongbok Palace sambil mengenakan hanbok. Istana yang merupakan salah satu dari 5 istana terbesar di Korea ini, setiap beberapa jam sekali mengadakan pertunjukan pembukaan dan penutupan Royal Palace Gates lengkap dengan upacara pergantian penjaga istana. Upacara ini dilakukan dengan durasi 10 sampai 20 menit dan bisa disaksikan oleh semua pengunjung Istana Gyengbokgung.

Istana gyeongbokgung - wikitravel

Istana gyeongbokgung juga berdekatan dengan wisata di seoul lainnya seperti Buckon Village dan Gwanghwamun Square.Bangunan istana gyeongbok mulai didirikan oleh seorang arsitek bernama jeong do jeon pada tahun 1394. Istana ini kemudian hancur pada saat invasi jepang ke Korea tahun 1592-1598 dan di bangun kembali selama tahun 1860-an. Pada tahun 1895, Raja Gojong meninggalkan istana gyeongbok bersama seluruh keluarganya sehingga membuat gyeongbokgung menjadi kosong tidak berpenghuni.

Gung atau goong, merupakan bahasa kora untukmenyebut istana. Gyeongbok bisa dikatakan paling populer dibandingkan empat istana lainnya. Berada di ujung jalan jalur utama jalanan seoul, Gwanghamun, tak jauh dari Blue House atau kediaman Presiden Korea Selatan.

Itulah beberapa destinasi Liburan Terbaik di Korea Selatan, Dijamin Memuaskan Mata Anda..

Demikian artikel tentang Liburan Terbaik di Korea Selatan, semoga bermanfaat bagi yang mencari info-info dari destinasi liburan terbaik di korea selatan.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *